Logo Urmilamile.com
Top

Tips Aman dan Nyaman Naik Bus Malam

Hi readers!~ kali ini aku mau share alias bagi-bagi tips penting buat kalian biar hidup makin aman, nyaman dan tentram. Terutama buat kalian yang sering pulang larut malam, so aku berharap postingan ini akan bermanfaat juga buat kalian. Khususnya untuk kalian ya menggunakan transportasi umum, ini buat kalian tips aman dan nyaman naik bus malam 😉 ahey..

Menurutku, orang yang memilih naik bus malam untuk pergi ke tempat wisata maupun pulang kampung itu cukup banyak. Alasannya beragam, mulai dari menyesuaikan dengan jam pulang kerja, menghindari kemacetan dan panas di siang hari, agar bisa tiba di pagi hari ke kota yang dituju dan masih banyak lainnya.

Sebenarnya tidak ada perbedaan antara bus yang berangkat pagi atau siang dengan bus malam. Yang membedakan hanya waktu keberangkatan. Meski demikian kamu harus tetap waspada saat naik bus malam untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Berikut ada berbagai tips aman dan nyaman naik bus malam hari yang bisa jadi info berguna bagi kamu nih, terutama bagi yang pertama kali naik bus malam.

1. Pilih operator bus terpercaya

Sebelum pesan tiket, pastikan untuk memilih operator bus terpercaya menuju kota tujuan kamu. Lihat armada yang digunakan, fasilitas yang diberikan serta kamu bisa cari review di internet untuk melihat pengalaman orang lain saat naik bus tersebut.
Daripada bingung, kamu bisa lihat pilihan berbagai bus ke kota tujuan dengan mudah pakai Traveloka. Ada banyak pilihan bus beserta info fasilitas yang diberikan. Misalnya saja bus PO Primajasa yang sudah lama beroperasi melayani banyak rute.

sumber: fajarwalker.com

Sebagai contoh kebetulan aku tinggal di dekat terminal bekasi, jadi kalau aku mau keluar kota seperti cirebon aku pasti langsung kesini karena bus primajasa bekasi – cirebon selalu ada dari pagi – malam.

2. Beli tiket jauh-jauh hari

Di masa new normal ini, bus dan travel jadi pilihan banyak orang untuk bepergian karena lebih murah dan tidak perlu surat hasil rapid test. Jadi pastikan kamu beli tiket jauh-jauh hari untuk mencegah kehabisan tiket, apalagi jika berencana weekend atau liburan akhir tahun.

Kamu bisa manfaatkan website beli tiket bus online seperti Traveloka untuk mengamankan tiket bus untuk liburan atau pulang kampung. Contohnya nih naik bus PO Primajasa pesan di sini dengan mudah dan cepat. Ada jadwal dan harga tiket yang tertera jelas.

Untuk yang well prepared kalian bisa akses traveloka untuk pesan bus nya 😉 terutama untuk liburan akhir tahun nanti ya karena sangat panjang wakutu liburnya.

3. Pilih tempat duduk strategis

Ini merupakan salah satu keuntungan jika kamu beli tiket bus online di Traveloka. Apapun operator bus yang dipilih, kamu tetap bisa memilih kursi sesuai keinginan. Bagian tengah bus biasanya lebih aman dan nyaman. Jika kamu termasuk yang suka tidur selama perjalanan, duduk di dekat jendela bisa jadi pilihan nyaman karena bisa bersandar. Hindari pilih tempat duduk dekat area ban karena guncangannya bisa lebih terasa.

Kursi AC Ekonomi Bus Primajasa (Sumber: primajasa.co.id)

4. Perhatikan barang bawaan

Jika kamu membawa koper, pastikan untuk packing dengan baik karena akan ditaruh di bagasi dengan tas penumpang lainnya. Pisahkan barang berharga ke tas yang kamu bawa ke dalam bus. Selain itu jangan lupa juga bawa jaket dan kaos kaki untuk menghindari kedinginan di dalam bus. Bawa juga masker dan cadangan untuk dipakai sepanjang perjalanan. Sediakan juga hand sanitizer di tas sehingga ringkas jika ingin dipakai. Jangan lupa bantal leher agar lebih nyaman saat ingin tidur atau sekedar duduk di bus.
Sebagai persiapan, kamu bisa bawa air minum dan cemilan untuk jaga-jaga jika kelaparan di tengah jalan.

Sumber: antaranews.com

5. Datang ke pool atau terminal tepat waktu

Agar tak sampai drama ditinggal bus, pastikan kamu datang ke pool atau terminal sesuai dengan ketentuan waktu dari masing-masing operator bus. Biasanya 30 – 45 menit sebelum jam keberangkatan.

6. Hemat baterai

Meski umumnya operator bus banyak yang menyediakan stop kontak, tapi tidak ada salahnya jika kamu menghemat baterai smartphone selama perjalanan. Apalagi biasanya selama perjalanan kamu sering pakai smartphone untuk bermain game, melihat sosial media atau mendengarkan musik. Agar baterai aman, kamu bisa bawa power bank di tas.

7. Titip pesan ke kru bus

Jika kamu termasuk yang suka tidur saat naik bus, ada baiknya titip pesan ke kru bus untuk membangunkan saat tiba di tujuan. Terutama jika kamu berhenti sebelum rute terakhir bus. Hal ini penting agar kamu tidak sampai kelewatan tempat turun karena tidur.

Anw cukup disini aja sepertinya Tips Aman dan Nyaman Naik Bus Malam dari aku, buat yang mau nambahin tips tips nya boleh banget lho komen dibawah!

semoga tips di atas bisa membuat perjalanan bus kamu semakin aman dan nyaman ya. Tips di atas juga bisa diterapkan jika kamu naik bus di pagi atau siang hari lho. Selamat bepergian! Have a good days readers ~

Comments

  • Riski
    November 24, 2020

    Mantap tipsnya kak, terimakasih

Post a Comment