Hi readers! Memiliki kulit yang sehat dan terlihat awet muda merupakan idaman banyak orang. Namun, tanpa disadari ada banyak hal yang dapat merusak dan mempengaruhi kesehatan kulit kita. Mulai dari faktor pola hidup yang tidak sehat hingga lingkungan yang kotor.
Menjaga kulit bukan tanpa alasan, kulit yang tidak dijaga akan terlihat kusam, kering, dan dapat menimbulkan penyakit kulit, seperti jamuran, jerawat, dan sebagainya. Oleh karena itu, di samping menggunakan produk perawatan kulit, penting bagi kita untuk memperhatikan asupan yang dibutuhkan kulit.
Mulai dari vitamin A, vitamin C, vitamin E, vitamin B3, dan nutrisi lainnya adalah makanan yang dibutuhkan kulit. Tidak perlu repot untuk membeli vitamin itu semua secara terpisah, kamu bisa mendapatkan kandungan nutrisi tersebut dalam buah-buahan yang mudah ditemukan di pasar. Untuk lebih lanjut, simak ulasan berikut mengenai 5 buah yang bagus untuk kesehatan kulit.
1.     Stroberi
Buah stroberi terkenal dengan kandungan vitamin C yang tinggi dan kaya manfaat. Selain itu, kandungan antioksidannya dapat membantu memperlambat munculnya masalah kulit kering dan keriput akibat bertambahnya usia seseorang.
Kadar vitamin C pada stroberi membantu melembapkan kulit dan nutrisinya juga dapat menetralkan radikal bebas sinar UV. Uniknya lagi, buah ini akan meningkatkan sintesis kolagen tubuh yang berfungsi menjaga elastisitas kulit manusia sehingga kamu akan terlihat lebih awet muda.
Tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan kulit, kandungannya dapat membantu mengangkat sel kulit mati, mengurangi flek hitam, mencerahkan dan melembutkan bibir. Kamu pun dapat merasakan perubahannya setelah mengonsumsi buah ini secara rutin seperti bibir selalu sehat, bersih, dan merona.
2.     Pepaya
Selanjutnya kamu juga bisa mengonsumsi buah pepaya dingin yang sebelumnya disimpan di kulkas Polytron agar terasa lebih segar. Kandungannya pun memiliki sejumlah manfaat bagi kulit manusia yang telah dibuktikan dalam berbagai penelitian ilmiah.
Jika kita beraktivitas di luar ruangan, kulit kita cenderung akan rusak oleh paparan sinar matahari. Oleh karena itu, buah pepaya yang kaya akan kandungan vitamin C dan sifat antioksidannya berperan aktif dalam melindungi sel kulit serta memperbaiki DNA kulit yang telah rusak. Meski begitu, kamu tetap harus menggunakan krim tabir surya atau sunscreen saat beraktivitas luar ruangan, ya.
Diketahui juga pepaya memiliki enzim papain yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan tentunya untuk kulit manusia. Ditambah lagi enzim peremajaannya bersifat mengelupas, membersihkan, dan membuatnya tampak lebih cerah. Tidak hanya mencerahkan, pepaya juga dapat mencegah kulit berjerawat dan menghilangkan pori-pori yang tersumbat.
3.     Tomat
Buah tomat bukan saja dapat digunakan sebagai bahan masakan, nyatanya buah ini juga dapat memberikan manfaat bagi kesehatan kulit. Beragam kandungan nutrisi pada tomat bisa menjaga kelembapan kulit hingga mencegah tanda-tanda penuaan dini.
Selain kaya akan kandungan vitamin A, juga mengandung nutrisi lainnya, seperti vitamin E, protein, dan juga vitamin C yang berfungsi untuk menjaga kesehatan kulit. Kandungan likopena, sejenis karotenoid juga membantu melindungi kulit dari efek radiasi sinar matahari.
Beberapa cara dapat kamu lakukan untuk mendapatkan manfaat dari buah tomat ini seperti memakan langsung, campuran salad, atau dijadikan minuman berupa jus. Pilihan lainnya, kamu dapat mengolah tomat menjadi masker wajah yang umumnya memang dijadikan bahan dasar berbagai produk perawatan kulit wajah.
4.     Alpukat
Alpukat kerap dianggap sebagai buah yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Mulai dari menjaga kesehatan jantung, pencernaan, hingga bagus untuk merawat kulit kita. Selain itu, alpukat dapat kamu jadikan menu diet karena kadar seratnya yang tinggi.
Tak heran jika alpukat memang dapat membuat kulit menjadi lebih sehat dan terawat. Pasalnya, dalam 100 gram buah ini saja sudah terkandung beragam kandungan nutrisi seperti asam folat, vitamin C, vitamin E, dan vitamin B6 yang memang menjadi makanan untuk kulit.
Tidak hanya itu, lemak anti-inflamasi dan vitamin B5 yang dimiliki alpukat juga turut menjaga kulit dari dehidrasi serta mencerahkannya. Jika kamu memiliki masalah kulit dengan bekas stretch mark, alpukat dapat menjadi salah satu makanan yang dapat membantu memudarkannya.
5.     Jagung
Jagung merupakan salah satu makanan yang mengandung nutrisi tinggi. Buah ini juga kerap dijadikan santapan saat berpesta di kebun atau bahkan saat berkemah. Cara mengolahnya pun beragam, ada yang membakarnya, merebus, hingga dicampurkan dengan bahan lainnya seperti menambahkan keju dan susu.
Akan tetapi, tahukah kamu selain rasanya yang lezat jagung juga bermanfaat untuk merawat kulit dan wajah? Nutrisi dan vitamin untuk kulit yang ada pada jagung dapat menghilangkan bekas luka serta jerawat. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin E di dalamnya yang tinggi sehingga dapat meremajakan kulit kita. Memiliki kulit cerah tentu menjadi keinginan bagi sebagian orang. Dengan mengonsumsi jagung, kulit kamu dapat menjadi lebih cerah berkat kandungan zat zeaxanthin.
Nah, itu dia 5 buah-buahan yang bagus untuk menjaga kesehatan kulit kita. Yuk mulai mengonsumsi buah-buahan tersebut agar kita mendapat manfaatnya!